arenasumbar.com – Tim Futsal Padang Pariaman tampil menjuarai LFN (Liga Futsal Nusantara) 2018 zona Sumbar dengan mengatasi perjuangan tak kenal menyerah tim pendatang baru, Futsal Dharmasraya melalui pertarungan melelahkan imbang (4-4) waktu normal hingga adu penalti, (3-2), total skor akhir (7-6) di partai final di lapangan futsal Rafhely By Pass, km.11 Kota Padang, Jum’at (14/9).
Dengan demikian, revans kekalahan (3-4) sewaktu penyisihan grup A yang dilakukan Padang Pariaman atas Dharmasraya di partai pamungkas LFN 2018 ini terasa manis karena terjadi di partai krusial, final LFN 2018 zona Sumbar.
Jalannya pertandingan
Babak pertama berjalan, pertarungan ketat yang disajikan kedua tim ini berlangsung menarik dan menegangkan bagi seribuan penonton yang menyaksikan duel penentuan wakil Sumbar ke babak nasional itu.
Dharmasraya membuka skor lebih dulu saat babak pertama baru berjalan semenit via Raven Fahrezi. Padang Pariaman menyamakannya dimenit 5′ oleh gol Ramadhani Ibrahim. Menit 10′ Zulfikri menggandakan keunggulan Padang Pariaman dan disambung gol ketiga M. Zakaria Lansor menit 13′. Kedudukan ini bertahan sampai jeda laga.
Memasuki babak kedua, pertarungan langsung berjalan dengan tempo tinggi. Dharmasraya yang ingin mengejar ketinggalan tampil habis-habisan dengan menerapkan skema power play. Bertubi-tubi serangan dilancarkan Dharmasraya. Menit 28′ Nando Roberto, kapten sekaligus penjaga gawang Dharmasraya mempertipis skor (3-2).
Dharmasraya semakin bersemangat. Power play menjadi senjata andalan. Namun menit 31′ mereka kecolongan, Padang Pariaman memanfaatkan situasi, Egi Fernando menciptakan gol ke-4 bagi timnya.
Namun, skuad Dharmasraya yang ditukangi Fajar dan Diego Armando pantang menyerah. Berselang semenit Andeady Aprizul membawa kedudukan kembali tipis (4-3). Tak sampai disitu, menit 34′ Afis Yunanda menyamakan skor (4-4).
Gol penyeimbang Dharmasraya membawa permainan berlangsung tambah menarik. Keseruan jual beli serangan antara kedua tim berakibat Padang Pariaman kehilangan satu pemain, kartu merah langsung bagi Zulfikri yang menghentikan laju Afis Yunanda yang melakukan solo run ke jantung pertahanan Padang Pariaman.
Beruntung, Padang Pariaman yang dihukum bermain dengan empat pemain mampu meladeni Dharmasraya sampai babak kedua tuntas dan memaksa laga lanjut ke babak extra time, 2 x 3 menit.
Pada masa extra time, Dharmasraya tampil dominan. Tapi skor tetap sama kuat, tidak ada gol tercipta dari kedua tim. Penentuan pemenangpun harus diselesaikan dengan adu penalti.
Alhasil, dari masing-masing tiga penendang awal kedua seteru. Tiga eksekutor Padang Pariaman, M. Zakaria Lansor, Muhammad Fikri dan Youmil Abdanul menunaikan tugas dengan sempurna.
Sebaliknya Dharmasraya, Nando Roberto dan Abdul Rahman Habibi berhasil menjebol gawang Padang Pariaman. Sayang, Afis Yunanda, penendang terakhir Dharmasraya, sepakannya membentur tiang, gagal mengecoh kiper Padang Pariaman, Ifwan Hadi.
Skor adu penalti (3-2) untuk kemenangan Padang Pariaman yang menasbihkan mereka menjuarai LFN 2018 zona Sumbar dan lolos ke babak nasional 34 Besar, penghujung Oktober mendatang.
“Kami mampu melalui pertandingan yang ketat ini. Misi balas kekalahan tercapai. Mental juara adik-adik semakin matang. Walau sempat lengah dan terkejar oleh lawan, tapi akhirnya menang adu penalti, ” tutur Feby Androw, manager tim Padang Pariaman kepada arenasumbar.com.
“Tahun ini adik-adik grafiknya makin bagus. Sebenarnya kita fokus persiapkan tim ini untuk merebut medali emas Porprov 2018, dimana Padang Pariaman akan bertindak sebagai tuan rumah, November nanti. Namun juara 3 Rafhely Specs Cup, Juli 2018 dan LFN ini jadi pencapaian luar biasa mereka,” pungkas Androw yang diamini April, M.Pd, salah satu tim monitoring dari KONI Padang Pariaman.
Sementara itu diperebutan juara 3 antara Futsal Kota Pariaman versus MHS FC Padang berakhir dengan skor besar (18-3) untuk kemenangan Kota Pariaman.
Kota Pariaman menyabet gelar juara 3 setelah menggelontori gawang MHS FC melalui sembilan gol Raisman Azhar menit 19′ 24′ 26′ 27′ 32′ 33′ 35′ 35 dan 38′. Selebihnya, Gilang Sandy Prayoga menit 9′ 17′. Kemudian Wahyu Galang Saputra menit 13′ 13′ 18′, Arif Nur Robirohim 18′ dan kapten tim Ivan Mardika 39′.
Sedangkan tiga gol MHS FC Padang dihasilkan Jufri Alprieldi menit 11′, Ifan Chairun Siddiq 18′ dan Hafizh Alkhairi 19′.
HASIL LENGKAP PERTANDINGAN : ,
– 16.00 Perebutan Juara 1-2, Dharmasraya (4-4) adu penalti (2-3) Padang Pariaman.
– 14.00 Perebutan Juara 3-4, Kota Pariaman (18-3) MHS FC Padang
DAFTAR PEMENANG LFN 2018 zona SUMBAR :
Juara 1 : Futsal Kota Padang Pariaman, Piala + Rp.6juta
Juara 2 : Futsal Dharmasraya, Piala + Rp.4juta
Juara 3 : Futsal Kota Pariaman, Piala + Rp.2,5juta
Juara 4 : MHS FC Padang, Piala + Rp.1,5juta
TOP SKOR : Raisman Azhar (14 gol/Kota Pariaman), Piala + Rp.500rb
BEST PLAYER : Afis Yunanda (Futsal Dharmasraya), Piala + Rp500rb